Radarnya Borneo
Tak Berkategori  

Ketua Komisi A: MPP Dapat Mempermudah Pelayanan Kepada Masyarakat

Sintang, RB – kehadiran Mol Pelayana Publik (MPP) di Kabupaten Sintang diharapkan dapat menjawab keluhan serta mempermudah segala bentuk urusan atministrasi masyarakat di Kabupaten Sintang.

Pernyataan ini disampaikan oleh ketua komisi A yang membidangi Pemerintahan dan Hukum di Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang. Menanggapi rencana pemerintah daerah Kabupaten Sintang yang berencana akan mulai melauncing keberadaan mol pelayanan publik di gedung Eks rumah sakit daerah Ade M Djoen Sintang.
“ Tentu dengan adanya mol pelayanan publik seperti di Kabupaten-kabupaten lain, banyak masyarakat yang dimudahkan dengan pelayanan publik yang memang bisa di satukan di gedung tersebut”, Ujar Santosa menanggapi rencana keberadaan mol pelayanan publik di Kabupaten Sintang.

selanjutnya, dengan berfungsinya mol pelayanan publik di Kabupaten Sintang juga dapat meringkas alur pelayana serta mempersingkat watu yang dibutuhkan masyarakat dalam mengurus atministrasi-atministrasi, baik itu data penduduk, dokumen usaha ataupun perijinan-perijinan usaha, bahkan dokumen kendaraan masyarakat.

Santosa juga berharap, dengan berpungsinya MPP ini nantinya, salah satu kemudahan yang wajib dirasakan masayarak langsung adalah mengurus data kependudukan terpadu di tempat yang sama. “salah satu nya contoh,misalnya, yang dulunya kita urusan atministras ke capil, tidak perlu jauh-jauh. Dengan dipusatkan di satu gedung tentu lebih memudahkan masyarakat”, Ujar Santosa mencontohkan salah satu urusan atministrasi kependudukan dapat di lakukan dengan mudah.
Legislator dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), daerah pemilihan Kecamatan Kayan Hulu dan Kecamatan Kayan Hilir ini juga memandang keberadaan MPP ini hendaknya membawa dampak positif bagi seluruh masyarat di empat belas kecamatan yang ada di seluruh wilayah pemerintah daerah Kabupaten Sintang. “tentu lebih memudahkan masyarat lah, mudah-mudahan bermanfaar bagi masyarakat Kabupaten Saintang secara umum dan tentu bagi kita semua”, Papar Santosa, mengahiri.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *