Jaga Persatuan Masyarakat Jangan Mudah Diadu Domba

Home

Jaga Persatuan Masyarakat Jangan Mudah Diadu Domba

SINTANG – Sebagai masyarakat Indonesia yang cerdas, sudah sepatutnya ikut menjaga rasa persatuan dan kesatuan. Jangan pernah terpancing oleh pihak-pih

Kadis Dikbud Bersyukur Dapat Resmikan 3 Gedung Sekolah
Ruangan DWP dan Budi Disegel KPK
391 Desa Harus Mampu Kembangkan Lahan Masyarakat

SINTANG – Sebagai masyarakat Indonesia yang cerdas, sudah sepatutnya ikut menjaga rasa persatuan dan kesatuan. Jangan pernah terpancing oleh pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab yang dapat mengakibatkan perpecahan.

Hal tersebut disampaikan Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintan,Florensius Ronny. Ia menilai, di era perkembangan zaman saat ini yang sangat luar biasa, tentu rentan sekali terjadi perpecahan antar sesama dikarenakan adu domba yang dilakukan oknum-oknum yang tak bertanggung jawab.

“Sebagai masyarakat yang cerdas, kita jangan sampai terpancing dengan adu domba yang akhirnya membuat kita terpecah bela. Kita harus selalu bersatu untuk Indonesai yang lebih baik lagi ke depan,” ujar Ronny beberapa waktu lalu.

Ronny mengatakan, bahwa di Indonesai ini terdiri dari berbagai macam suku, ras dan agama. Termasuk di Kabupaten Sintang. Dari perbedaan tersebutlah membuat Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) tetap berdiri kokoh hingga saat ini, karena rasa saling hormat dan sikap toleransi yang selalu dijunjung tinggi.

“Oleh karena itu, jangan sampai kita mudah diadu-domba dan dipecah belah dari pihak manapun, karena kita ini Bhinneka Tunggal Ika. Berbeda boleh, karena itu keragaman Indonesia namun harus tetap satu jua, sebab itu yang paling penting. Kita jaga keharmonisan yang sudah terjalin selama ini,” terang Ronny.

Terlepas dari itu, Politisi Partai Nasdem ini juga menuturkan, bangga menjadi masyarakat Sintang yang tidak pernah tergoyahkan oleh isu apapun, baik secara nasional maupun oleh orang-orang yang selalu ingin membuat masyarakat Bumi Senentang tercerai-berai.

“Kalaupun ada masalah, itu gesekan-gesekan kecil yang tidak menimbukan gejolak yang luar biasa. Semuanya dapat dikendalikan dan diselesaikan dengan baik, sehingga Kabupaten Sintang ini tetap terjaga keharmonisan antara satu dengan yang lainnya,” tutur Ronny.

Ia pun berharap, kondisi seperti ini tetap selalu terjaga dengan baik, bahkan tidak akan pernah terpecah-belah oleh siapa pun yang ingin mengacaukan keamanan, keharmonisan, dan kondusifitasnya Sintang.

“Sudah menjadi tanggung jawab kita bersama menjaga Kabupaten Sintang yang kita cintai ini agar tetap harmonis hidup berdampingan diantara perbedaan,” pungkasnya. (*)

COMMENTS

WORDPRESS: 0
DISQUS: 0